Selasa, 24 Desember 2019

UY SCUTI Menjadi Bintang Terbesar Saat Ini



Alam semesta selalu menjadi daya tarik yang tidak akan ada habis-habisnya untuk diamati. Hal inipun selalu menjadi sesuatu  yang wajib untuk saya telusuri dan mencari tahu sejauh mana perkembangan dan Ilmu pengetahuannya. Keberadaan alam semesta atau "The Universe" yang maha luas ini, tentunya selalu penuh misteri dan menakjubkan, sungguh telah membuat penasaran banyak orang hingga saat ini.


Teknologi Astronomi yang kian pesat, membuat para peneliti semakin gencar mencari tahu tentang mahluk-mahluk langit yang super besar dengan ukuran-ukuran yang tak tanggung-tanggung besarnya, yang akan membuat kita tercengang.

Jumlah Bintang dalam satu Galaksi berjumlah triliunan, sedangkan Galaksi di alam semesta ini berjumlah miliaran yang bertaburan diluar angkasa dengan jarak yang sangat jauh dari jangkauan kita.  Jarak yang dihitungpun bukan lagi  kilometer atau mil, melainkan perjalanan cahaya.



Sebagai penduduk bumi, kita akan merasa bahwa keberadaan bumi ini sangatlah luas. Eit tunggu dulu, ternyata bumi ibarat setitik debu di hamparan gurun pasir yang sangat luas. Jika disandingkan dengan benda-benda langit lainnya, bumi kita akan tenggelam dalam pekatnya luar angkasa. Jadi, apa artinya hamparan bumi yang belum seluruhnya kita pijak ini dibandingkan dengan luasnya jagat raya ciptahan Tuhan yang Maha Besar.



Seperti yang kita ketahui sebelumnya, bahwa benda langit yang terbesar terakhir kalinya ditemukan para peneliti astronomi adalah sebuah bintang raksasa bernama VY Canis Majoris, besarnya 2.000.000 kali lipat dari matahari kita, dengan jarak dari bumi sekitar 9500 tahun cahaya untuk mencapai bintang satu ini.

Setelah itu para peneliti dan Ilmuwan menemukan kembali bintang baru melalui telescop raksasanya, dan pastinya akan membuat kita bakalan terbelalak guys! ...Masya Allah.....sebuah bintang dengan ukuran melebihi VY Canis Majoris yang kita sebutkan diatas tadi!

Yaitu sebuah bintang yang diberi nama
UY Scuti. Bintang tersebut menggantikan posisi bintang sebelumnya yang digadang-gadang menjadi bintang terbesar saat itu. UY Scuti berukuran 2.194.000 lebih besar dari matahari kita setidaknya hingga detik ini. Jadi begini, VY Canis Majoris diibaratkan bola futsal sedangkan UY Scuti diibaratkan bola basket, selisih diantara keduanya tidaklah begitu jauh, tapi tetap saja kita tidak bisa bayangkan seberapa besarnya mahluk langit yang mendiami semesta alam ini.

Itu baru dari satu Galaksi saja, yaitu Bima Sakti yang sama-sama kita diami saat ini.
Dalam lingkungan Tata Surya saja, Yang sering kita sebut-sebut, bumi adalah planet kecil. Bayangkan untuk mencapai planet terdekat saja, Mars misalnya, manusia harus menempuh jarak yang sangat jauh, itupun belum ada yang mampu  melakukannya dan mendaratkan kakinya disana.



Menghitung jarak revolusi planet-planet  yang mengorbit matahari, membuat kita tak bisa bayangkan betapa jauhnya planet-planet lain dalam posisinya. Seperti yang kita ketahui selama ini, bahwa bumi berotasi para porosnya sendiri adalah 24 jam, sedangkan untuk berevolusi atau mengelilingi  matahari adalah 365 hari atau satu tahun.  Sedangkan planet terjauh dalam lingkar Tata Surya, Neptunus  memerlukan waktu 185 tahun untuk satu kalinya dalam mengelilingi matahari.
Begitu maha luasnya alam semesta ini ya guys.

Dengan begitu kita akan selalu takjub dan memuji setiap saat atas segala kebesaranNYA.

Sumber gambar Google


Salam

Ira Mulya



Sabtu, 21 Desember 2019

Mengenang "Dolores" Sang Vokalis The Cranberries


Masih ingat dengan grup band asal Irlandia The Cranberries? Grup band ini memulai debutnya di tahun 1990 an, dengan lagu-lagu bergenre "Ballads" yang  yang masih enak untuk disimak hingga sekarang.

Grup yang personelnya empat orang ini, belum lama ditinggal sang vokalis yang telah meninggal dunia yaitu Dolores.

Pada tahun 2011 Indonesia kedatangan grup band ini, dan konser merekapun cukup dibilang sukses. Nggak heran sih...buat yang pernah gandrung dengan lagu-lagu mereka, emang nggak akan rugi kan guys...?

Lagu-lagunya yang terkenal diantaranya adalah Zombie, Ode to my family, When you're Gone...

Nah, siapa yang nge-fans dengan grup ini? dan masih nyimak lagu-lagunya? Yuk kita simak salah satu video clipnya yang lumayan keren kan..?


Ira Mulya
Sumber Video You Tube Channel

Film-film yang Tunda Tayang di Tahun 2020

          Tahun 2020 adalah tahun yang sangat kelam. Dimana, wabah virus Corona tengah melanda seluruh belahan bumi. Meruntuhkan segala ben...